Menjalankan Script PHP Dengan Task Scheduler Pada Windows
Windows 10 Task Scheduler Run PHP File
Menjalankan suatu penjadwalan dalam sebuah sistem adalah keharusan dalam proses automasi di kemudian hari. Saya disini ingin memanfaatkan php sebagai keajaiban bagi saya dalam melakukan tugas harian Saya. Melakukan tugas Menjalankan Script PHP Dengan Task Scheduler Pada Windows memiliki banyak manfaat di dalamnya salah satunya mempermudah migrasi atau sinkronisasi data dari satu atau lebih server yang akan di kelola.
Sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya, marilah kita memahami tools task scheduler pada windows. Apa itu task scheduler pada windows ?
Task Scheduler (taskschd.msc) adalah komponen dari Microsoft Windows yang menyediakan kemampuan untuk menjadwalkan menjalankan program atau script pada waktu yang telah ditentukan atau setelah interval waktu tertentu.
Nah dapat kita ambil kesimpulan sederhana bahwa windows mampu mengelola penjadwalan untuk masa depan. Baiklah langsung ke topik dan pembahasan. Langkah yang harus di siapkan sebenarnya cukup sederhana.
Cara Penerapan
1. Open Task Schedule Pada windows

2. Create Basic Task

3. Next Pilih Trigger
Sesuaikan kebutuhan Anda, Saya akan terangkan pada artikel selanjutnya tentang perbedaan daily , weekly maupun monthly ataupun pilihan lainnya

4. Next Dan yang terakhir Action


Program/script klik Browse cari file php.exe
Biasanya jika sudah menginstall aplikasi Xampp / tools webserver lainnya maka php.exe sudah tersedia pada program file di dalamnya.
Add arguments(optional) : isikan sesuai script. Saya berikan contoh atau samakan saja seperti kebutuhan
-f C:\xampp\htdocs\folderfile anda\filephpanda.php
5. Klik Finish
Sampai disini proses pembuatan task schedule selesai, untuk melakukan test awal silahkan klik Run untuk mencoba melakukan testing schedule apakah sudah berjalan dengan baik dan benar.
Demikian ulasan mengenai Menjalankan Script PHP Dengan Task Scheduler Pada Windows. Tetap semangat untuk menulis, dan berikan ilmu kepada Siapa saja ya. Sekian dari Saya semoga bermanfaat.
3 Replies to “Menjalankan Script PHP Dengan Task Scheduler Pada Windows”